Sepulang kantor kemarin, ibu kost yang sedang mengupas ubi bertanya, apa resep membuat talam ubi? Akhirnya disempatkan browsing resep di internet dan langsung kami praktekkan. Setelah jadi, hmmm rasanya enak hehehe jadi pengen nyoba lagi pakai ubi ungu
Ini resep yang kami dapatkan dari sini :
Bahan Lapisan I:
- 500 gram ubi kuning/ungu, dikukus dulu lalu haluskan
- 150 cc air bersih mendidih
- 100 gram tepung sagu
- 150 gram tepung beras
- 350 cc santan cair yang bagus
- 1/2 sendok makan garam
- 250 gram gula pasir
Bahan Lapisan II:
350 cc santan kental
60 gr tepung beras/ tepung hunkwe yang bersih dan bagus
30 gr tepung kanji
1 sendok makan garam ( secukupnya)
Cara membuat Lapisan I
- Pertama Campurkan tepung beras bersama air mendidih hingga larut dan tercampur benar, lalu masukkan Ubi Ungu yang sudah dihaluskan tadi.
- Langkah selanjutnya Masukkan tepung sagu lalu campur rata aduk aduk.
- Lalu masukkan air santan tadi dan juga gula pasir. kalau sudah sudah tercampur, saring adonan itu.
- Tuang Adonan ini ke dalam cetakan plastik yang sebelumnya sudah diolesi minyak, jangan isi semua hanya 2/3 tingginya saja. lalu Kukus kira-kira 15 menit.
Cara membuat Lapisan II
Campurkan semua bahan lapisan II aduk-aduk, lalu tuangkan ke atas lapisan I yang sebelumnya sudah matang, hingga penuh. kukus kembali selama 15 menit, selesai.
Dinginkan dulu, baru keluarkan talam ubi dari cetakan. Rasa lebih enak kalau talam ubi dimasukkan kulkas |
mau dunks... hehe...
ReplyDeleteSini-sini hehehe cobain mbak, gampang buatnya kok :)
ReplyDelete